APA ITU RENDERING?

Hai, kembali lagi dengan saya Cholid disini saya aka membahas tentang Rendering. Apa itu Rendering?

Rendeering adalah proses menghasilkan gambar dari model (file adegan), dengan melalui proses komputer untuk menghasilkan yang lebih realistic.

Program yang digunakan pun beragam, bisa 3Dsmax, Vray Sketchup, Lumion, Twilight dan lainnya. Mengapa proses ini penting? Karena para penguji, client, dan orang yang menikmati sebuah karya arsitektur umumnya tidak ikut serta dalam proses pembuatan atau proses ide berpikir kamu, sehingga untuk mencitrakan proses yang telah kamu jalani, first impression terbaik adalah dengan memberikan gambar 3D hasil render yang terbaik pula.

Pada pembahasan kali ini juga kita akan me-review rendering yang telah penulis buat, dan ada 6 poin yang akan kita bahas, yaitu :
  1. Camera View
  2. Point Of View
  3. Background
  4. Material Texture
  5. Lighting
  6. Geometri
Berikut adalah hasil rendering penulis :

1. Camera View
View Kamera yang digunakan adalah view pandangan mata manusia dari arah depan kiri kearah samping bangunan, menurut saya setting kamera view ini cukup baik.
2. Point Of View
Point of view disini saya ingin menonjolkan dinding yang menjadi titik tangkap bangunan, karena intensistas kendaraan yang berlalu lalang ke arah kanan.
3. Background
Backgroundnya menggunakan langit dengan sedikit awan sehingga menggurangi fokus terhadap bangunan.
4. Material Texture
Penggunaan tekstur disini kurang begitu maksimal, sehingga material yang ditonjolkan tidak begitu terlihat realistik. Terlihat dari kaca kurang jernih dan tidaknya refleksi. Rumputnya masih agak terlihat kaku.
5. Light Setting
Penataan cahaya disini tidak terlalu terlihat karena mengambil scene siang, namun bila dilihat cukup baik untuk baik.
6. Geometri
Geometri disini cukup baik, namun untuk peletakan pepohonan terlihat kurang. Bila dilihat keseluruhan keseimbangannya cukup baik.
Demikian pembahasan tentang rendering, saya masih perlu banyak belajar dan latihan lagi. Dibutuhkan teknik yang mumpuni dan speksifikasi hardware yang mumpuni. Terimakasih :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BAGAIMANA MEMBUAT DESAIN PORTOFOLIO YANG MENARIK?

PORTOFOLIO